ANALISIS JUMLAH KEBUTUHAN DOSEN TETAP DI PERGURUAN TINGGI MELALUI PENDEKATAN FORECASTING JUMLAH MAHASISWA
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui jumlah kebutuhan Dosen Tetap pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi PGRI Sukabumi Tahun Akademik (TA) 2017/2018.
Jenis penelitian ini merupakan penelitian terapan, dimana hasilnya nanti akan direkomendasikan kepada pemangku kebijakan rekrutmen Dosen Tetap di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi PGRI Sukabumi. Jenis data dalam penelitian adalah data time series dengan sumber data sekunder yaitu data jumlah mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi PGRI Sukabumi dalam 10 periode terakhir yang diambil dari laman Pangkalan Data Pendidikan Tinggi/ PDDikti (forlap.ristekdikti.go.id). Pengolahan data menggunakan semi average method (metode setengah rata-rata). Diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: 1) Hasil perkiraan jumlah mahasiswa program studi S1 Manajemen pada STIE PGRI Sukabumi untuk periode ganjil 2017 sebanyak 1754 sehingga jumlah dosen tetap yang ideal sebanyak 39 ; 2) Hasil perkiraan jumlah mahasiswa program studi S1 Akuntansi pada periode ganjil 2017 sebanyak 1014 sehingga jumlah dosen tetap yang ideal sebanyak 23.

